Short Articles with a Billion Thinks
Tuesday, February 26, 2019
3 Comments
“Mau nulis artikel ah, nanti aku
share ke blog”
“Ehh, tapi gimana yaa kalo nanti
tulisanku jelek”
“Yaudah buat video yang bagus aja
terus nanti aku uploud di Youtube”
“Ehh, Tapi skill editing ku masih
jelek banget, nanti dihujat sama netijen”
“Yaudah dehh besok aja kalau gitu”
Pernah
ngalamin situasi seperti diatas?
Kondisi
dimana kalian berdialog dengan diri sendiri seakan diri anda yang ada di
dimensi lain bisa menjawab semua keluh kesahmu.
Atau
situasi dimana kalian ingin membuat sebuah karya tetapi kalian malu kalau nanti
karya anda dinilai jelek atau alay
oleh orang lain.
Semua
orang kayaknya pernah ngalamin situasi seperti itu.
Salah
satu materi stand up comedy yang
dibawakan Pandji Pragiwaksono
didalam special tour nya yang sangat
saya suka. Dia pernah mengatakan “Kunci
dari berkarya adalah Mulai dulu aja”.
Salah satu poin yang saya ambil dan saya renungkan ketika mau berkarya dalam
bidang apapun, entah tulisan, design
graphic, editing video,
menggambar dan lain sebagainya. #Mulai aja dulu
Jika
sebuah pemikiran gagal sudah bersarang dibagian terdalam otak, yang hanya
membuat kalian takut untuk memulai, mending ga
usah punya otak sekalian aja kali yaa.
Buat apa memelihara otak yang sudah terkontaminasi virus unsucces.
Sebuah
molekul yang sangat kompleks tidak akan terbentuk tanpa adanya atom yang saling
berkaitan. Sama halnya sebuah karya, karya yang besar tidak akan pernah
tercipta tanpa adanya sesuatu yang kecil.
Mau
dikatakan jelek, alay, tidak bagus
dan lain sebagainya “I don’t’ care what
will people say”, karena sabda
dari netijen hanya membuat sebuah karya tersimpan dalam perencanaan tanpa ada
implementasi nyata, yang akhirnya akan membuat kalian tidak percaya diri dan
merasa gagal. Maka dari itu cobalah menjadi orang yang apatis dan bodo amat dengan sabda yang dikeluarkan oleh netijen, dan tetaplah berkarya dengan
apa yang kalian suka. #M.Si
Ini mah tulisannya rapih banget pak.
ReplyDeleteNgomong" saya setuju banget dengan artikel ini.yang penting mulai aja dlu
Setuju pak, yang penting mulai aja dulu.
ReplyDeleteSiapa tau cocok, langsung lanjutkan sampe hasil..
Kalau udah hasil, lanjut cari yang mau dihalalin :D
Wahh siap siap suhu wkwk
Delete